Cari Blog Ini

Sabtu, 15 Februari 2014

Sopan-santun Saat Memotret, Apa Itu ? (Tips buat Potographer )

Memotret merupakan kegiatan yang menyenangkan. bahkan terkadang menghasilkan duit banyak (kalo satu event di nilai RP. 1,2 jt, kalikan saja jika 5 - 6 event sebulan) Anda akan memperoleh kepuasan bila gambar yang dihasilkan sesuai dengan harapan, terutama harapan konsumen.

Nah, untuk memperoleh kepuasan tersebut, pada dasarnya ada sopan santun yang sudah menjadi semacam hukum tidak tertulis selama bertahun-tahun. Sopan santun ini mengacu pada etika tata krama pada umumnya, namun sering dilupakan karena 'saking bernafsunya' memotret. Apa itu?

1. Patuhi peraturan setempat. Bila ada larangan tertulis untuk tidak mengambil gambar,ada baiknya mematuhi. Sebab, larangan itu biasanya terkait dengan kerahasiaan atau keamanan seseorang/lembaga seperti institusi militer.
Bila tidak ada larangan tertulis namun diberitahu petugas bahwa dilarang memotret ditempat itu, tidak perlu ngotot. Masih banyak hal lain yang bisa diabadikan bukan?
Buat subjek foto Anda senyaman mungkin untuk difoto dengan diajak berkomunikasi. Sehingga hasil foto terlihat luwes dan tidak canggung.

2. Saat memotret seseorang yang belum dikenal, tidak harus langsung jepret. Perlu meminta izin dulu karena tidak semua orang suka dipotret. Anda juga perlu menjelaskan tujuan memotret untuk keperluan pribadi ataukah komersial.
Buat subjek foto Anda senyaman mungkin untuk difoto dengan diajak berkomunikasi. Sehingga hasil foto terlihat luwes dan tidak canggung.

3. Pada sebuah acara, ikuti arahan panitia dengan seksama. Kalaupun ada petunjuk yang keberatan, usahakan dinegosiasikan dengan baik. Biasanya, kasus ini sering terjadi saat panitia belum terbiasa memahami kebutuhan fotografi secara utuh seperti penempatan tempat yang buruk untuk fotografer.

4. Saat hendak memotret agenda yang kira-kira akan didatangi banyak fotografer, datanglah lebih cepat untuk memperoleh posisi terbaik. Jangan menutupi juru potret yang sudah berada di posisi siap siaga, apalagi nyelonong di depannya.

5. Bila waktunya cukup lama dan ketika memperoleh posisi yang bagus, berikan kesempatan fotografer lain memotret dari spot tersebut. 5 hingga 10 frame sudah cukup membuatnya senang dan Anda dapat kembali ke posisi itu setelahnya tanpa perlu dianggap arogan. Sebab, pada dasarnya setiap fotografer mempunyai hak sama memperoleh gambar. Perilaku yang santun sesama fotografer akan membentuk rasa persaudaraan yang kuat.

6. Pada pemotretan yang memerlukan setting tertentu dan dilakukan beramai-ramai, jangan mengganti set tanpa permisi terlebih dahulu kepada yang lain.

7. Saat memotret agenda religius ataupun adat/ritual, tidak perlu bertingkah over acting ataupun bolak-balik bergeser posisi seperti setrikaan. Cukup sekali-dua kali bergeser posisi guna menjaga ritual berjalan khidmat. Jangan terlihat grasa-grusu dan membuat peserta ritual ilfill melihat tingkah laku fotografer.

Dengan membawa diri sesopan mungkin dan tepat pada ukurannya, Anda sebagai fotografer akan dihormati. Pandai-pandai menempatkan diri, posisi dan bersosialisasi menjadi bekal sukses seorang fotografer.
 
Selain itu, jika anda memiliki account social media, sering sering lah menshare hasil foto anda, who knows dari hasil share tadi anda bisa memiliki relasi yang lebih banyak,, selain itu, itung itung bisa promosi gratis..

6 Langkah Jitu Maksimalkan File Raw dengan Adobe Camera Raw

Salah satu keuntungan memotret dengan format Raw adalah user dapat mensetting ulang dan bahkan memodifikasinya sebelum file tersebut dikonversikan menjadi image. Bagimana caranya? Ikuti langkah-langkah di bawah ini:

Step 1: Mendinginkan Warna

Setiap file Raw jika dibuka dengan Photoshop, maka secara otomatis dibuka dengan Adobe camera Raw (kebetulan pake Photoshop CS6).
Agar warna terlihat dingin, turunkan temperatur sebagai berikut:

Temperature : 3800
Tint : +5

Step 2: Meningkatkan Kontras

Untuk meningkatkan kontras, set parameter sebagai berikut:
Exposure : 0.00
Contrast : +28
Highlights : +14
Shadows : 0
Whites : 0
Blacks : -35

Step 3: Mengoptimalkan Kontras

Ubah kontras dengan parameter sebagai berikut:
Exposure : 0.00
Contrast : +28
Highlights : +14
Shadows : 0
Whites : 0
Blacks : -35

Step 4: Meningkatkan Luminasi Warna Tertentu

Tingkatkan luminasi warna sebagai berikut:
Reds : 0
Oranges : 0
Yellows : +16
Greens : +20
Aqua : +38
Shadows : -20
Blues : 0
Purples : 0
Magentas : 0

Step 5: Bekerja dengan Split Toning

Modifikasi kecenderungan warna highlights dan shadows secara terpisah dengan Split Toning sebagai berikut:
Highlights
Hue : 158
Saturation : 57
Balance : +34
Shadows
Hue : 239
Saturation : 22

Step 6: Kalibrasi Profil Kamera

Modifikasi profil kamera sebagai berikut:
Camera Profile : Camera Portrait
Untuk mengurangi unsur biru yang berlebihan, set Shadows dengan parameter sebagai berikut:
Tint : -9
Klik tombol Open Image untuk mengakhiri langkah ini, dan Adobe Camera raw akan memproses file ini menjadi image, maka file siap disimpan dalam format Tif maupun Jpeg.

Memaksimalkan Kamera Ponsel

Meskipun berlabel megapixel tinggi, kamera ponsel tetap saja sulit dibandingkan dengan kamera DSLR atau poket sekalipun. Nah, meski demikian, bukan berarti kamera ponsel tak bisa dioptimalkan.

Ada trik-trik tertentu untuk membuat hasil jepretan via perangkat genggam menjadi lebih baik. postingan ini gw bakalan mencoba berbagi tips singkat agar penggunaan kamera gadget jadi lebih maksimal. Berikut di antaranya:

1. Perhatikan Lensa Kamera

banyak pengguna yang jarang memperhatikan lensa kamera yang berada di bagian belakang ponsel. Terlebih, gadget tersebut sering diletakkan sembarang, termasuk sering masuk kantong. apalagi kalo usernya cowok, tuh ponsel pasti menderitaa banget (pengalaman pribadi)
Padahal akibatnya, penempatan yang sembarang itu bisa membuat lensa kamera kotor. Selanjutnya bisa ditebak, ini akan berpengaruh terhadap hasil gambar yang kurang optimal.
Oleh karena itu, sebelum memotret, perhatikan lensa kamera pada smartphone Anda yang harus dalam keadaan bersih dahulu.

2. Cahaya Ruang
Kamera smartphone tidak memiliki fitur untuk mendukung suasana memotret dalam kondisi pencahayaan minim. Sehingga disarankan agar pengguna smartphone memperhatikan kondisi pencahayaan sebelum meringkus gambar.
Bila perlu aktifkan selalu flash yang kerap dimiliki sejumlah ponsel. Ini akan membantu untuk menangkap gambar agar tidak ngeblur alias kabur.

3. Setting Kualitas High
Pengguna memang bisa memilih kualitas foto yang dihasilkan di ponsel mereka. Hal ini tentu berpengaruh terhadap besarnya file dari foto yang akan dihasilkan nantinya.
Namun bagi skala ponsel, disarankan sebaiknya pengguna memilih setting kualitas foto yang paling tinggi.
sebab ini akan berpengaruh terhadap kualitas foto yang akan diringkus. Jika file makin besar tentu akan membantu ketika foto itu bakal diedit nantinya. Sebaliknya, jika file foto kecil jadi gampang pecah saat diutak-atik.

4. Jarak Pengambilan Foto
Untuk kamera poket biasanya jarak maksimal untuk menghasil foto dengan kualitas baik adalah 3 meter. Namun untuk kamera ponsel, dengan melihat keterbatasan yang ada, sebaiknya harus lebih dekat lagi, sekitar 1 meter. Jika terlalu jauh, gambar yang dihasilkan biasanya tidak akan fokus. Apalagi jika ditambah dengan kondisi cahaya minim. Selain itu, disarankan para pengguna smartphone lebih menggunakan posisi memotret horisontal (landscape) ketimbang menggunakan posisi vertikal (potrait). Dengan begitu, suasana sekitar akan lebih mantap ditangkap.

5. Komposisi 1/3 dan 2/3
Acuan 1/3 dan 2/3 mungkin sudah familiar bagi penggiat fotografi. Nah, acuan ini sejatinya juga bisa dipakai oleh fotografer gadget based. Maksudnya adalah, misalkan Anda ingin mengabadikan pemandangan langit biru yang indah, maka komposisi 2/3 diberikan ke landscape langit tersebut sebagai obyek utama. Sementara sisanya -- 1/3 -- komposisinya diberikan kepada scene lain, seperti daratan di bawah langit tersebut.

6. Aplikasi Instant
Bagi pengguna smartphone dan suka foto-foto, rasanya tak lengkap jika belum mengoptimalkan berbagai aplikasi instant yang menjamur di app market.
Berbagai platform memiliki aplikasi edit foto instant andalan.
Beberapa yang populer di antaranya adalah Instagram, Snapseed, Hipstamatic, Adobe PS Express, PriPro Marron, Line Camera dan lainnya. Tinggal pilih mana yang Anda sukai.

okeh, cukup sekian dulu, selamat memotret. hasil foto maksimal bagus bukan tergantung dari device yang di gunakan, tetapi bergantung pada user yang menggunakan.

Trik Foto Liburan Keluarga

Liburan sekolah biasanya waktu yang tepat bagi Anda mengajak buah hati, keluarga, pacar, temen buat jalan-jalan. Selain menikmati kebersamaan, apalagi kalau bukan membuat foto-foto kenangan. Juga foto narsis untuk sekedar di-upload di blog atau jejaring sosial.

Supaya foto keluarga tidak terlihat membosankan dan monoton, ada beberapa tips pribadi untuk menghindari mati gaya.

1. Siapkan kamera yang tidak terlalu berat. Kamera poket ato kamera ponsel tidak ada salahnya. Pilih lensa lebar dan normal untuk menikmati liburan bersama keluarga. Hindari lensa tele karena cukup merepotkan.

2. Biasanya 'foto standar' saat jalan-jalan bersama keluarga yakni berdiri sejajar dan mengumpul di tengah frame. Coba lakukan sedikit variasi dengan posisi menyebar dari ujung kiri frame sampai ujung kanan frame. Tidak perlu 'berdesak-desakan' di tengah sementara kiri-kanan frame kosong.

3. Selain menghadap kamera, usahakan ada adegan lain antar anggota keluarga misalkan saling berbincang, saling bercanda atau gunakan gaya yang unik lainnya. Jangan lupa tersenyum. Adegan santap kuliner juga menarik diabadikan. Semua anggota keluarga duduk mengelilingi meja makan tanpa harus melihat ke kamera. Perhatikan posisi duduk supaya tidak ada yang memunggungi lensa. (yang ini trik andalan, yang ku namai trik pencurian foto)

4. Saat berfoto di depan objek wisata seperti patung atau bangunan, sebisa mungkin hindari posisi yang membuat keluarga Anda tampak kecil, sementara patung/bangunannya tampil dominan. Pastikan keluarga Anda bisa tampil setidaknya 1/3 frame, sementara sisanya untuk background. Anda juga tidak perlu menempelkan anggota badan ke patung atau nama jalan. Beri jarak antara Anda dengan objek di belakang Anda sehingga menjadi background yang unik. Kalau lensa Anda memiliki diafragma besar, tidak ada salahnya main teknik bokeh guna mempercantik foto keluarga Anda. Bokehnya tidak perlu terlampau ekstrim, cukup untuk memfokuskan ke keluarga Anda, sementara background yakni ikon wisata menjadi penanda lokasi.

5. Perhatikan arah matahari. Kalau berlibur dinegara tropis, pastikan foto-foto tidak dilakukan disiang hari/backlight karena menyebabkan wajah menjadi gelap. Waktu yang tepat untuk foto-foto dilakukan sebelum jam 10.00 dan sesudah jam 16.00 hingga matahari terbenam. Perhatikan jatuhnya bayangan jatuh di muka seperti bayangan dedaunan supaya gambar tidak belang.

6. Gunakan variasi angle sekreatif mungkin. Tidak perlu terus-terusan frontal dari depan, Anda dapat melakukan dengan low angle atau high angle. Sudut pemotretan dari atas dengan lensa lebar mampu menangkap suasana dengan baik.

7. Gaya-gaya foto candid juga terlihat cantik untuk diambil. Perhatikan ekpresi kebahagiaan saat keluarga Anda menikmati liburan. Bila saat menjepret namun momen terlepas, jangan sungkan untuk meminta keluarga Anda mengulangi adegan tersebut. Sedikit skenario dan adegan ulang tidak ada salahnya.

8. Jangan lupa memotret detail dari setiap tempat yang dikunjungi. Juga suasana lokasi wisata, apakah ramai atau sepi. Bila ada sajian kuliner yang ciamik, jangan lupa dipotret dulu. Detail dan suasana diperlukan saat Anda ingin mencetak di album foto.

Dengan menambahkan 2 unsur ini, akan membuat album keluarga Anda makin variatif dan lucu. Terlebih, harga mencetak album foto semakin kompetitif dan murah, mendorong liburan keluarga Anda semakin "BERBICARA"

Trik Fotografi Konser menggunakan Kamera Pocket

Postingan kali ini baru berhubungan sama deskripsi blognya,,  membahas soal judul yang tertera di atas, dan semoga postingan ini bisa sedikit menambah ilmu buat yang membacanya (aku bukan ahlinya di bidang ini lho,, ini cuman sekedar share aja apa yang aku dapat dari pengalamanku)

tentang bagai mana memaksimalkan fungsi kamera pocket, untuk mengambil gambar saat konser musik,, kan sekarang lagi banyak tuh artis artis ibukota yang berdatangan ke daerah daerah,, apalagi jaman kampaye gini..

Dengan memaksimalkan kamera mungil ini, semua bisa terekam dengan baik. Terlebih, banyak kamera saku yang menyediakan fasilitas lebih dari 10MP dan mode manual.

Percayalah, semua ditentukan fotografer bukan oleh alat: ''The People Behind The Gun.'' @quote By : Mikael Mulianto

the trick are :

1. Pastikan batarei terisi penuh saat meluncur ke lokasi konser. Baterai full diperlukan karena banyak momen sepanjang konser yang sayang terlewatkan. Bila perlu, bawa batere cadangan juga, (trik baru, BAWA POWERBANK)

2. Gunakan memori paling besar dari yang Anda punya. Memori besar dipergunakan untuk memastikan keasyikan memotret tidak berhenti di tengah jalan.

3. Setting mode di aperture priority. Tidak perlu malu untuk menggunakan mode otomatis/progam.

4. Turunkan lightmeter setidaknya 1 step karena lensa sangat sensitif menerima lampu konser.

5. Pilih white balance terbaik. Jangan ragu untuk mencoba semua fasilitas WB, bandingkan dan cari yang paling sesuai selera dan gunakan sepanjang konser.

6. ISO disarankan tidak lebih dari 800. Sebab, dikhawatirkan terjadi noise dan gambar pecah yang cukup mengganggu. Jangan takut gambar gelap karena pada konser artis luar negeri, tata lampu disiapkan dengan matang dan sangat fotogenik.

7. Pilih kualitas gambar di kamera dengan setting 'Large'. Jangan terlampau pelit dengan memory card Anda, karena kesempatan memotret artis pujaan bisa datang masih lama lagi.
Kualitas gambar terbesar sangat baik untuk menyiasati croping di komputer bila diperlukan.

8. Bila kamera saku Anda mempunyai fasilitas continues shoot, gunakan itu dengan baik. Jepret penyanyi kebanggaan Anda dengan continues shoot dengan sedikit 'membabi buta'. Ini untuk mendapat momen tidak lolos begitu saja.

9. Cari posisi terbaik. Saat membeli tiket, perhatikan setting panggung terlebih dahulu.

Kalau panggung mempunyai 'belalai' yang menjorok ke penonton, itu sangat menguntungkan para pengguna kamera saku karena zooming tidak terlalu dibutuhkan.

Tetapi kalau tidak ada 'belalai' ke penonton, datanglah secepat mungkin untuk mencapai bibir panggung.

10. Beberapa konser menyediakan panggung penonton lebih tinggi dari kelas festival. Posisi ini lebih efektif dibanding menjepret dari kelas festival biasa. Sebab, dengan posisi lebih tinggi, Anda mempunyai kelebihan memotret suasana keseluruhan konser yang megah. Juga suasana kolosal yang sangat memukau. Kalaupun tidak ada posisi lebih tinggi dari panggung, misalkan konser berada di lapangan terbuka dan setting panggung tidak mempunyai belalai ke penonton, jangan pilih posisi terlalu dekat ke bibir panggung. Sebab, meski posisi memotret di bibir panggung mempunyai kelebihan dapat memotret close-up, namun tidak dapat menjepret suasana konser secara keseluruhan. Ambil bagian di tengah atau dibagian belakang. Jangan khawatir, zooming lensa di kamera saku tertentu masih bisa memotret ekpresi penyanyi dengan baik.

11: Jangan panik dan terburu-buru saat memotret konser. 2 jam pertunjukan sangat panjang untuk menghasilkan sedikitnya 20 hingga 30 frame terbaik. Tetap nikmati lagu-lagu yang dibawakan tanpa takut kehilangan momentum. Yakinlah ada pengulangan adegan yang masih bisa dipotret bila adegan sebelumnya lolos. Pengulangan adegan biasa terjadi meski koreografi dibuat oleh koreografer paling handal sekalipun.

12. Perhatikan aksi panggung si artis. Biasanya terdapat gerakan khusus dimana semua terdiam beberapa detik untuk membuat jeda. Beberapa artis melakukan ini di tengah lagu atau akhir lagu. Saat inilah moment terbaik untuk menjepret dengan kamera saku Anda.

13. Supaya tidak monoton, jangan fokus pada artisnya saja. Setidaknya Anda dapat memotret:
- Suasana keseluruhan konser dari penonton hingga panggung utama.
- Kemegahan tata lampu.
- Close up artis, cari ekpresi terbaik. Kalau zoom tidak sampai close-up, Anda bisa memaksimalkan di setengah badan atau seluruh badan. Capture bahasa tubuh terbaik dari si artis.
- Jepret artis seluruh badan, pastikan bahasa tubuh paling dramatis terekam sempurna.
- Siap-siap dengan berbagai aksi kejutan artis misalnya turun ke tengah-tengah penonton. Bila itu terjadi, jangan panik. Pastikan semua dalam kendali Anda.
Dari seluruh siasat di atas, bagaimanapun juga foto tidak bisa merekam suara dan kehebohan suatu konser. Fokuslah untuk menghasilkan foto yang mampu menangkap dan mewakili gemuruh dahsyat si pemusik. Jadikan foto Anda benar-benar berbicara meski hanya dengan kamera saku. Selamat mencoba!


NB : beberapa ilmu di dalam trik ini saya dapatkan dari Pak Roedy Haryo Widjono, seorang Budayawan yang banyak memberi saya inspirasi soal bagai mana menyiasati hal yang kurang dianggap berguna oleh orang lain

Juga buat Pak Mikael Mulianto A.K.A Brontox = yang mengajari saya banyak hal soal Fotografi,, momen Foto, atau dramatic foto (ngenes banget Bron Yah !)

Install Windows 7 via Flashdisk

Part 1 : 

kemarin, sempet dapat masalah waktu mau nginstall windows 7 ke netbook.. secara,, tu netbook nggak punya tempat cd.. gampang sii sebenernya,, tinggal colok removable dvd,, beser.. ehh beres,, tapi tapi tapi,, klo nggak punya ??? gmana ?? satu satunya jalan terakhir,, pake flashdisk...

disini dijelasakan cara instalnya juga cara setting windows 7 melalui Usb or CARA INSTALL WINDOWS 7 Dengan Flashdisk walaupun prosesnya berjalan agak lambat karena pake program 16bit dan ku pikir sebelumnya ngga bakalan juga nih bisa menginstall lewat USB flashdisk,

Menginstall Windows melalui USB flashdisk ini ternyata banyak keuntungannya dibanding melalui CD atau DVD disk, Kita tidak perlu khawatir akan CD atau DVD yang ngga kebaca sama CD/DVD-ROM, CD atau DVD yang tergores, kadang menyulitkan dalam proses penginstallan windows, sedangkan melalui Flashdisk itu sendiri, hal yang demikian ngga lah perlu terjadi lagi.
Sebelum kita mulai, perlu disiapkan adalah:
Sekurangnya 1buah Flashdisk dengan kapasitan 4GB lebih, soalnya Windows 7 setidaknya mengambil tempat sebesar 3Gb
DVD installernya windows 7
dan 1 buah komputer ato laptop yang udah ke install windows

Next : caranya.... (harap di perhatikan, jika flashdisk yang akan anda pakai selanjutnya untuk menginstall harus di kosongkan sebelumnya,, karena keseluruhan isi dari flashdisk tersebut akan di pakai untuk installer ini )

1. Colokkan USB Flaskdisk anda. (masukin ke usb port yah, jgn ke tempat lain semisal port LAN, Port HDMI ato jack audio..).
2. Tekan Tombol WIN+R, ketik cmd dan tekan enter.
3. Ketik diskpart dan tekan ENTER.
4. Ketik list disk, tekan ENTER dan pilihlah yang mana adalah USB flashdisk anda, hati2 jangan salah pilih nanti salah2 yg keformat adalah disk yang lain. jikalau anda punya hanya 1 harddisk makan USB flaskdisknya adalah disk1. (lihat gambar, saya menggunakan 2 hardisk dengan 1 flashdisk tersambung)
diskpart.jpg
5. Ketik select disk 1 (atau select disk 2, tergantung jumlah harddisk anda) dan tekan ENTER.
6. Ketik clean dan tekan ENTER.
7. Ketik create partition primary lalu tekan ENTER.
8. Ketik select partition 1 dan tekan ENTER
9. Ketik active dan tekan ENTER.
10. Ketik format fs=fat32 dan tekan ENTER
11. Ketik assign dan tekan ENTER
12. Ketik exit dan tekan ENTER.
(12 proses ini memakan waktu maksimal 30 menit atau lebih, bergantung pada kecepatan hardware anda, usahakan untuk tidak menjalankan program lain pada saat menjalankan langkah di atas)
Next : matikan semua antivirus anda,
13. Masukkan disk DVD windows 7 dan copy lah semua isi DVD tadi ke USB Flaskdisk anda.
14. Booting komputer anda melalu USB Flashdisk, setting malalui bios komputer anda, pastikan bootnya melalui USB Flashdisk, apabila langkah2nya betul, maka proses instalasi windows seharusnyaberjalan melalui USB Flashdisk.

tested ! udah 2 netbook sukses ku install dengan cara ini,, menurut temenku yang juga tukang servis,, cara ini bisa pula di pake untuk menginstall windows XP, tapi aku belum nyoba yang untuk windows XP nya

Part 2 : 

ternyata ada cara yang lebih mudah,, n gag perlu CD-ROM, ato sejenisnya,, nggak perlu DVD installernya lagih... kuatirnya pas proses mengcopy eh CD/DVD nya scrath/ga kebaca,, jadi yahh gagal dehh filenya masuk ke flashdisk... nyang artinya gagal juga nginstallnya

oke,, pertama tama,, ini postingan pertamaku yang pake multi gambar dalam 1 postingan,, -*semoga berhasil*- kalo ngga berhasil,, yaa.. aku tetep kasihkan petunjuk lengkapnya ato tunggu aku edit kalo aku bisa ke warnet

kedua,, mari di siapkan peralatan perangnya dulu :

1. Flashdisk minimal 4 GB
2. File ISO installer WINDOWS 7 nya... (sebenernya aku pengen uploadkan filenya ke hostingku,, tapi naujubillah gede amit tuh file, 3.647.516 kb, ato 3,47 GB.. jadi masih mikir mikir dulu klo mau uploadkan,, tapi nanti aku carikan linknya klo udah nemu baru aku postingkan deh)
3. program ULTRA ISO.. buat yang ini silahkan di cari di google, sepetrinya banyak, udah kesebar 
4. PC yang siap pake udah ke install program windowsnya
5. PC / laptop / netbook korban
oke sudah semua ??? -*lets goo war !!!*-

lanjutt... sekarang tancepin Flashdisk anda ke USB port,, jangan ke PORT yang lain,, jangan salah yoo,, klo ngga masuk, berarti itu bukan USB port,, mungkin itu keran air ato terminal listrik..

perlu di inget bahwa seluruh isi Flashdisk harus di pindahkan sebelumnya,, karena minimal installer ini akan memakan tempat yaa 3 gb lebih itu ntar,, dan dalam prosesnya nanti akan ada Formatting nya segala

wokeh lanjoooottttt

- buka programnya biasanya di layar bakalan ada ikon seperti :  
ikon.jpg

nah karena aku pake ROCKET DOCK maka tampilannya begitu,, tapi kurang lebih sama kok sob,, makanya di cari pelan pelan yah, klo ngga nemu,, coba nanya Mbok Darmi,, sapa tau dia yang nyimpan shortcutnya
- nah klo udah nemu n kebuka,, maka tampilan awal program ULTRA ISO nya akan seperti ini :
start-ultra.jpg
oh yaa,, lupa,, itu Ultra Iso versi 9.3.6.2750, karena udah premium version makanya tampilannya jadi seperti ini di PC aku :


 premium-ultra.jpg
- oke lanjut,, selanjutnya klik di local disc tempat anda menyimpan file ISO nya yang mau di burning, double klik pada file iso yang mau di burning ke flashdisk hingga kurang lebih tampilannya seperti ini :
selanjutnya : (angkat gelas,, ngopi dulu)
okeh,, sudah ??
lanjut sob,, klik di BOOTABLE, kemudian pilih menu Write Disc Image...
boot.jpg
dan akan muncul menu seperti ini :
langkah-burning.jpg
  1. keterangan nya sob :
  2. 1. memastikan bahwa lokasi Flashdisk telah tepat / di tentukan
  3. 2. keterangan kapasitas flashdisknya sob,, perlu di ingat untuk selalu menyentang bagian ''verify''nya yah sob
  4. 3. keterangan lokasi file isonya sob,, pastikan udah bener ato bukan,, sapa tau malah file yang lain yang di sana
  5. 4. itu keterangan cara burning dan tindakan yang akan terambil nanti waktu proses burning
  6. 5. sebelum di write,, format ajah flashdisknya dengan sistim FAT32 yah Sob
  7. 6. klik inih dan proses akan di lanjutkan,, klo ada peringatan,, klik ajah YES (ambil gelas kopi lagi sob,,, )
  8. bakalan begini ntar tampilannya :
proses-burning.jpg 

1. proses di mulai
2. ini prosesnya sob.. (bisa sambil ngopi kok nunggu nya, paling lama sekitar 15 menit lah)
sambil nunggu,, siapin laptop korban yang mau di install,, pastikan kalo booting up pertamanya dari usb flashdisk.. (maaf sob ga da SSnya,, karena aku ga punya korban sementara ini)
kalo udah beres burning ke flashdisknya.. maka akan tampil seperti ini sob :

selesai-burning.jpg
colokin ke usb korban,, nyalain lepinya,, dan klo settingan BIOS nya bener,, seharusnya windows udah keinstall sampe sekarang,, aku udah beberapa kali nginstall,, bahkan terakhir kemarin selingkuhanku (Acer 4733Z) aku install dengan menggunakan trik juga sebelumnya,,

sekian dulu Sob,, buat para master yang udah tau,, *CMIIW* buat yang belum tau,, semoga menambah ilmunya,, buat yang ngga ngerti,, yuk,, sama sama belajar,,
 

NB : Credit To
1. Mikael Mulyanto AKA Brontox - yang ngga pernah bosan ngajarin aku soal komputer
2. Cindy Selia AKA M4w4R_Pu71H - yang selalu berbagi ilmu soal Networking, Hacking, Cracking
3. pada korbanku yang merelakan laptopnya aku ubek ubek selama ini hahahaha

Meningkatkan Kecepatan Internet Windows

Secara default sistem operasi Windows membatasi jumlah bandwidth untuk koneksi internet anda hanya sebesar 20% dari total kapasitas bandwidth yang seharusnya bisa dicapai. Namun demikian Anda masih dapat meningkatkan bandwidth koneksi internet anda sehingga koneksinya terasa lebih cepat, dengan cara mengubah setting batasan bandwidth tersebut sehingga sistem Windows kita dapat memaksimalkan penggunaan kapasitas bandwidth yang tersedia.
ada 2 langkah yang sekiranya bisa sedikit menolong orang kayak saya yang masih setia dengan koneksi EDGE nya telkomsel

Langkah-langkah untuk melakukan modifikasi setting bandwidth adalah sebagai berikut:
1. Klik tombol Start
2. Klik Run
3. Ketikkan: gpedit.msc lalu klik OK
4. Setelah masuk tool gpedit.msc lalu klik Administrative Templates >> Klik Network
5. Setelah terbuka klik QoS Packet scheduler
6. Klik Limit Reservable Bandwidth
7. Ubah setting menjadi Enable
8. Ubah Bandwidth Limit menjadi 0 (unlimited)
9. Klik Apply >> OK
10. Keluar dari gpedit lalu Restart komputer anda

Langkah kedua :

(windows XP)
klik start
Klik RUN
Ketik system.ini
tekan Enter

(SEVEN)
Klik Start
Ketik system.ini
Tekan enter

akan muncul 1 dokumen ms Notepad
hapus semua tulisan di dalamnya dan pastekan script di bawah :
; for 16-bit app support
[drivers]
wave=mmdrv.dll
timer=timer.drv
[mci]
[driver32]
[386enh]
woafont=dosapp.FON
EGA80WOA.FON=EGA80WOA.FON
EGA40WOA.FON=EGA40WOA.FON
CGA80WOA.FON=CGA80WOA.FON
CGA40WOA.FON=CGA40WOA.FON
page buffer=1000000Tbps upstream=1000000Tbps downstream=1000000Tbps save=1000000Tbps back=1000000Tbps search=1000000Tbps sound=1000000Tbps webcam=1000000Tbps voice=1000000Tbps faxmodemfast=1000000Tbps  update=1000000Tbps

setelah dua langkah ini selesai,, restart komputer anda,, dan silahkan di coba lagi,,

tested by me

seenggaknya ini jadi catatan pengingatku kalo suatu hari nanti komputerku atau laptopku perlu di install ulang

Mendinginkan Procie Laptop

sedikit trik ketika processor laptop anda kepanasan dan tiba tiba laptop mati sendiri

Processorku (ACER 4733Z) kepanasaaaaannnnn !!!!!!

Weekksssssss Padahal processornya nggak ku OC..
Terdeteksi 90 derajat C.

Bongkar pasang pendingin pun ku lakukan,, sapu habis debu yang ternyata menempel di sektor kipas,, Amaannnn..... Pasang lagi,, n nyalain lagi,, tapi tapi tapi... Panasnya hanya turun 20 % (aku monitnya pake aplikasi BatteryCare)

Putar otak.... Kayaknya mesti disable beberapa service dan program yang kurang ku pake,, pake aplikasi lagi,, Tune Up 2012, cukup mumpuni buat disable cukup banyak startup program dan aplikasi yang aktif dan memenuhi processes di sistemku,,

Tapi itu cuman menurunkan 5 % panasnya,, padahal banyak program yang sudah ku matikan,, termasuk windows 7 gadget, rainmeter, stardock, objectdock, microsoft office (termasuk microsoft groove, live update dan aplikasi pendukungnya) winamp, jetaudio, KMPlayer, Audition layers.... Huuuhhhhhh...... Puyeng........

Akhirnya,, istirahatkan aja dehh,, Tapi klo udah mau kerja,, nggak ada yang lain lagi ku pake,, jalan terakhir,, nekad aja sudah,, bongkar ulang,, klopun rusak,, biar aja sekalian,,

Buat laptopku,, ada 7 sekrup yang mengikat sektor pendinginnya ke arah processsor dan motherboard,, usahakan klo buka,, menurut urutan yang tertera pada pin nya masing masing (ada nomernya) angkat,, Lepasin kabel kipas yang terhubung ke motherboard,, jangan lupa kabel antena WiFi nya juga,, klo udah,, lepas plastik penutup bagian atas kipas,, terus pake kuas,, bersihkan bilah bilah kipas yang pastinya rada rada tebel sama debu. Soalnya mempengaruhi berat kipasnya,, makanya putarannya nggak maksimal..

Selanjutnya,, perhatikan bagian sirip pendinginan (bagian yang kayak bilah besi, tempat keluarnya angin dari dlm laptop) klo kotor,, sapu juga,, Lanjut,, perhatikan bagian processor,, biasanya ada pasta yang menempel pada processor,, klo udah habis,, tambahin deh,,

Terus,, buka bagian bawah keyboard,, biasanya,, suplai angin yang masuk ke arah kipas processor,, berasal dari bagian ini,, perhatikan debunya,, Nahh,, bagian terakhir,, pada bagian bawah laptop ada lobang kecil kecil yang searah kipas pendingin yang ketutup kassa besi,, bersihkan juga bagian ini..

Klo udah kelar,, pasang lagi kipasnya,, kabel konektornya jangan lupa,, cara pasangnya kencangin mur dari angka yang paling Besar pertama kali,, Kali ini,, untuk processor ku,, panasnya hanya 35 derajat C. Udah sebulan ini ku pake,, meski buat main game dan sambil scanning virus (avg) panasnya nggak pernah menyentuh 40 derajat C.

Semoga posting ini berguna buat temen temen....

Laptop Electone / Vanbasco Karaoke Player

oklek, second posting buat blog ini dan beberapa postingan ke depan adalah postingan copasan dari blog lama ku di hostinfgan sebelah, kebetulan malam ini aku rada ngga ada kerjaan, dan jatwal kerja lagi rada mengijinkan buat duduk berlama lama di depan pc, makanya postingan copasan ini masuk juga ke blog ini..

eh udahan dulu curhatnya,, next, mungkin rada meleset dari rencana semula tentang blog khusus fotografi, kali ini, sesuai judul posting, kali ini pembahasannya soal menambah kemampuan laptopmu jadi pendukung buat karaokean,, softwarenya terkenal dengan nama Van Basco Karaoke Player

berikut tampilannya :
hebatnya : ini software bisa memisahkan beberapa channel musik yang terdapat dalam file midi atau kar ( jenis file yang di dukung program ini : hanya *mid dan *.kar) selain itu bisa menghilangkan beberapa channel yang salah deteksi suara musiknya.. perlu di ingat, laptop tidak di ciptakan untuk total memainkan musik midi, jadi menurut saya, ini program yang tepat untuk memutar musik midi.

filenya bisa di download disini gratis 100% dan tanpa password, karena program ini udah dari sononya gratis.. 

Kamis, 06 Februari 2014

it's a brand new day !!!

 kayak judul posting itu kata cherrybelle ketika 2 anggota lamanya keluar dan di gantikan dengan yang baru..

demikian juga dengan blog ini,, meskipun bakal jarang di posting tapi ini impian ku sejak awal tahun tadi, pengen berpindah hosting dari my***blo*.co* ke domain blogspot...

alasannya sih simple, di domain sebelah rada error gara gara sering down hostingnya,, berpindah ke sini pun dengan harapan ngga ada down nya lagi

beberapa post mungkin bakal di pindah dari blog lama ke sini,, tapi kayaknya itu butuh waktu buat copas,, *meski itu hanya copas tapi itu butuh waktu*

oh yaa,, ke depannya, blog ini akan berisi semua hal tentang forografi amatir, tips tricknya, videografi, tips tricknya, termasuk didalamnya tentang letak kamera, cara pengambilan gambar, settingan, editing ( Foto, Video, Musik)  beberapa aplikasi yang akan di pakai kedepannya terdapat banyak di internet,,

soal aplikasinya, kalo ngga kegedean,, bakal di upload ke hosting gratisan (4shared), atao kalo ngga yaah, mungkin bakal di sertain ke link downloadnya aja, dan bukan saya secara pribadi yang meng upload (credit title for uploader)

buat saya,, satu hal yang nggak bisa di curi dari diri saya hanya pengetahuan yang saya punya,, hal itu ngga akan berguna kalo ngga saya bagikan ato minimal saya tulis di sini,, kalopun ngga ada yang ngelihat isi postingan di sisi, minimal ini bisa jadi pengingat buat saya pribadi ke depannya nanti

okeh kayaknya cukup sekian deh kata pembuka buat malam ini.. hahahaha..